Depok-Perubahan yang masif ke era digital memiliki dampak yang signifikan pada gaya hidup masyarakat. Perangkat digital membawa kenyamanan dan kemudahan dalam berbagai aspek kehidupan, seperti belanja online, hiburan digital, seperti streaming musik dan film, serta kemudahan dalam mengakses berbagai layanan dan informasi melalui aplikasi mobile. Digitalisasi juga mempengaruhi komunikasi sosial dengan munculnya media sosial dan platform pesan instan yang memungkinkan orang untuk terhubung dan berinteraksi dengan lebih mudah, meskipun dalam jarak yang jauh.

Tak terkecuali, digitalisasi perbankan turut mengikuti tren dan adanya kebutuhan masyarakat yang tinggi akan aksesibilitas perbankan secara digital. Layanan perbankan digital seperti mobile banking dan internet banking memungkinkan nasabah untuk mengakses rekening, melakukan transfer dana, membayar tagihan, dan melacak aktivitas keuangan mereka secara real-time. Selain itu, digitalisasi perbankan juga dapat meningkatkan keamanan dan efisiensi dalam melakukan transaksi keuangan, dengan adanya fitur keamanan seperti otentikasi dua faktor dan enkripsi data.

(Foto: Sharing session blu by BCA Digital dengan mahasiswa Bisnis Kreatif)

Melihat perkembangan digitalisasi di bidang perbankan tersebut, mahasiswa program studi Bisnis Kreatif, Program Pendidikan Vokasi, Universitas Indonesia melakukan kunjungan industri ke blu by BCA Digital pada Senin (15/05/2023) lalu. Pada kunjungan tersebut, mahasiswa diajak untuk mengenal sejarah dan perkembangan blu by BCA Digital. Giovanni Angel Wudianto, S.M., Business Partner PT Bank Digital BCA, mengatakan bahwa blu merupakan aplikasi mobile atau layanan perbankan elektronik dari PT Bank Digital BCA (BCA Digital) yang dikembangkan untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi finansial secara daring. Seluruh transaksi dan layanan bank tersebut dapat diakses secara mudah melalui ponsel. Ia menambahkan, “blu by BCA Digital memiliki beberapa nilai yang dijunjung dalam menjalankan perusahaan, di antaranya customer focus, integrity, agility, relevance, collaboration growth, excellent, dan impact.”

Selain itu, mahasiswa Bisnis Kreatif juga diajak untuk melakukan office tour di blu by BCA Digital. Mereka diperkenalkan proses kerja yang terjadi di perusahaan tersebut. Vindaniar Yuristamanda Putri, S.I.A., M.M., dosen pengampu mata kuliah Finansial Teknologi sekaligus dosen pendamping saat kunjungan tersebut dilakukan, berharap agar mahasiswa Bisnis Kreatif dapat mempelajari banyak hal dari blu by BCA Digital. Ia mengatakan, “Dengan adanya kunjungan tersebut, mahasiswa dapat belajar bahwa teknologi sudah merambah ke berbagai lini, termasuk industri perbankan.”

author avatar
Humas Program Pendidikan Vokasi UI
WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!