Depok-Ikatan Wanita Keluarga (IWK) Program Pendidikan Vokasi, Universitas Indonesia melangsungkan kegiatan “Pelatihan Membatik Coletan With Anggun Batik” pada Jumat (01/12/2023). Berlokasi di kawasan Bogor, kegiatan yang melibatkan sivitas akademika wanita Vokasi UI tersebut dilakukan untuk memberikan pengetahuan tentang batik dan menumbuhkan rasa cinta terhadap seni dan budaya luhur bangsa Indonesia.

(Foto: Proses kegiatan membatik di Batik Anggun Kabupaten Bogor)

Ketua IWK Vokasi UI, Dewi Anggraini, menyampaikan bahwa kegiatan yang termasuk ke dalam kunjungan budaya tersebut merupakan salah satu program yang dilakukan IWK Vokasi UI untuk mempererat hubungan antar anggota. Ia menjelaskan, “Berbagai program yang dilakukan IWK Vokasi UI turut menjadi wadah bagi sivitas akademika wanita Vokasi UI untuk menambah pengetahuan dan pengalaman dalam berbudaya. Program membatik kali ini menjadi kegiatan penutup dari IWK Vokasi UI dan kami berharap agar program budaya lainnya dapat terselenggara di tahun-tahun berikutnya.”

Batik Anggun Kabupaten Bogor merupakan salah satu UMKM yang sudah berdiri sejak 2013. Batik khas Kabupaten Bogor tersebut memiliki galeri workshop yang memproduksi batik cap maupun tulis dengan berbagai motif yang memiliki sejarah dan filosofi bagi masyarakat Kabupaten Bogor.

(Foto: Hasil karya membatik sivitas akademika wanita Vokasi UI)

Melalui kegiatan membatik tersebut, anggota IWK dapat mengetahui berbagai nilai budaya yang diwariskan sebagai generasi bangsa. Selain itu, kreativitas dalam membatik dapat menjadi poin tambah untuk menciptakan karya batik tersebut. Membatik juga dapat membentuk karakter seseorang menjadi lebih bertanggung jawab, disiplin, dan teliti karena prosesnya yang cukup panjang dan rumit. Di samping itu, membatik juga dapat menumbuhkan keterampilan berwirausaha. Sehingga, hasil batik yang dibuat menjadi produk komersil.

author avatar
Humas Program Pendidikan Vokasi UI
WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!