Depok-Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) terus memperluas jejaring akademik internasional dengan menyelenggarakan program pertukaran (exchange program) bersama dengan Mahidol University Thailand, yang diikuti oleh para dosen dari Departemen Kesehatan Terapan.

Fokus dari program tersebut adalah pengembangan kompetensi keilmuan di bidang fisioterapi dan terapi okupasi, serta pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat bersama di wilayah Salaya, Thailand. Kegiatan itu juga mencakup sesi visiting lecturer, meeting of collaboration, serta praktik lapangan yang mengedepankan pembelajaran aplikatif khas pendidikan vokasi.

(Foto: Faizah Abdullah, S.St., S.Ft., M.Biomed. saat rangkaian kegiatan visiting lecturer series)

Program tersebut berlangsung pada 25-30 September 2025 di Faculty of Physical Therapy Mahidol University, Bangkok, Thailand. Selama enam hari kegiatan, para dosen terlibat dalam rangkaian agenda akademik, seperti visiting lecturer series, diskusi dan pertemuan bilateral dengan manajemen Mahidol University untuk pengembangan riset bersama, pertukaran dosen, dan peluang joint community project, serta program pengabdian masyarakat melalui kunjungan terhadap pasien fisioterapi dan terapi okupasi di kawasan Salaya yang dilakukan bersama mahasiswa Mahidol University.

Program tersebut diikuti oleh dosen Departemen Kesehatan Terapan, yaitu Dr. Nia Murniati, S.K.M., M.K.M.; Faizah Abdullah, S.St., S.Ft., M.Biomed.; dan Gunawan Wicaksono, A.Md.OT., S.K.M., M.Si.

(Foto: Dr. Nia Murniati, S.K.M., M.K.M. saat memberikan kuliah di Mahidol University)

Ketua Departemen Kesehatan Terapan Dr. Nia Murniati, S.K.M., M.K.M. menilai kegiatan tersebut merupakan wujud nyata dari upaya Vokasi UI untuk membangun jejaring global yang berdampak bagi masyarakat.

“Kolaborasi internasional seperti ini tidak hanya memperluas wawasan akademik mahasiswa dan dosen, tetapi juga memperkuat implementasi pendidikan vokasi berbasis praktik. Kami berkewajiban memastikan mahasiswa tidak hanya belajar di ruang kelas, tetapi juga merasakan langsung praktik di lapangan. Salah satunya melalui implementasi kerja sama lintas negara seperti ini,” kata Nia.

(Foto: Gunawan Wicaksono, A.Md.OT., S.K.M., M.Si. menyampaikan kuliah kepada mahasiswa Mahidol University)

Sementara itu, Direktur Program Pendidikan Vokasi UI Padang Wicaksono, S.E., Ph.D mengapresiasi inisiasi yang dilakukan para dosen tersebut dalam menjalin kemitraan strategis itu.

“Program pertukaran seperti ini adalah bentuk nyata pembelajaran vokasional yang berorientasi global. Sivitas akademika Vokasi UI perlu merasakan pengalaman lintas negara agar mampu berdaptasi dengan tantangan global dan membawa dampak nyata bagi masyarakat. Selain itu, melalui kolaborasi dengan Mahidol University, kami ingin pertukaran ilmu yang terjadi dapat memperkuat posisi kedua universitas sebagai pusat pembelajaran terapan yang unggul dan relevan dengan kebutuhan industri maupun komunitas global,” kata Padang.

Program pertukaran tersebut merupakan implementasi dari nota kesepahaman (MoU) antara UI dan Mahidol University, yang telah disepakati sebelumnya, sebagai upaya memperkuat kolaborasi akademik, penelitian terapan, dan kegiatan pengabdian masyarakat lintas negara. Kedua universitas tersebut berkomitmen untuk memperluas dampak kerja sama yang saling menguntungkan di bidang pendidikan vokasional.

WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!