Depok-Jelang penerimaan mahasiswa baru 2025, para siswa, orang tua, hingga guru sekolah berupaya mencari berbagai informasi yang menunjang kebutuhan mereka dalam mempersiapkan diri masuk ke perguruan tinggi. Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) turut membagikan informasi seputar penerimaan baru melalui berbagai kanal informasi, baik media sosial, media massa, hingga pameran pendidikan. Bersama dengan fakultas dan sekolah di lingkungan UI, Vokasi UI berpartisipasi pada Indonesia International Education & Training Expo (IIETE) 2025 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada 23-26 Januari 2025 lalu.

Pada kesempatan tersebut, Unit Humas dan Kerjasama menjadi representasi dari Vokasi UI untuk menjelaskan program pendidikan yang diselenggarakan Vokasi UI. Selain itu, pameran pendidikan ini menjadi tempat untuk siswa, orang tua, dan guru memberikan berbagai pertanyaan, seperti prospek kerja, kehidupan kampus, dan lainnya. Para pengunjung booth juga dapat aktif bertanya kepada sejumlah Duta UI yang merupakan representasi dari berbagai fakultas, sekolah, maupun vokasi.

WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!