DEPOK -Upacara Wisuda sesi ketiga ini diikuti oleh sebanyak 2.025 orang yang terdiri atas  981 wisudawan program Sarjana paralel, 259 wisudawan Sarjana Ekstensi dan 785 wisudawan Vokasi. Pada Program Pendidikan vokasi, sebanyak 355 wisudawan meraih predikat cumlaude dengan IPK tertinggi yaitu 3,90 yang diraih oleh Vita Mustika Sari dari program studi Manajemen Informasi dan Dokumen. Sedangkan pada program Sarjana Paralel sebanyak 164 wisudawan meraih predikat cumlaude, dimana yang tertinggi dengan IPK 3,89 diraih oleh Elvina dari program studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Dalam sambutannya, Prof. Muhammad Anis menuturkan dalam menghadapi revolusi industri 4.0, UI melakukan berbagai pembenahan, terutama dalam pembenahan kurikulum. Program Pendidikan Vokasi UI terus berbenah agar lulusan vokasi dapat memperoleh kemampuan yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan dunia industri. “Perubahan terkini adalah dengan diimplementasikannya kurikulum 321 yaitu 3 semester belajar di kampus, 2 semester di perusahaan, dan 1 semester magang dan sertifikasi,” ujar Anis. Bahkan saat ini Program Pendidikan Vokasi UI sudah bekerja sama dengan berbagai perusahaan BUMN dan swasta sebagai tempat kerja magang dan sertifikasi para mahasiswanya.

Prof. Anis memberikan pesan, “Kepada para wisudawan, mahasiswa dan sivitas akademika UI, kalian merupakan panji-panji UI yang akan terus berkibar. Marilah kita mengisi kemerdekaan dengan komitmen dan semangat untuk terus mengembangkan ilmu pengetahuan serta menciptakan ragam inovasi sebagai bekal bangsa Indonesia untuk mandiri dan berdaya saing di era globalisasi.  Teruslah bekarya nyata dan inovatif di bawah pengayoman Veritas, Probitas, Justitia: Kejujuran, Kebenaran, Keadilan. Tingkatkan sumbangsih bagi bangsa dan negara tercinta melalui bidang keilmuan masing-masing.”

 

WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!