Depok-Himpunan Mahasiswa Vokasi Humas Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) mengadakan kegiatan sosial di Panti Asuhan YBKN Al-Hasyim, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Sabtu, 21 Agustus 2021. Kegiatan ini ditujukan untuk anak-anak panti asuhan yang memiliki rentang usia kurang lebih 6 – 12 tahun sebanyak 25 orang. Kegiatan yang bertajuk PR Crayon (PR Creative Charity to Keep The Young Shine On) ini bertujuan untuk memberikan edukasi, motivasi, sekaligus memenuhi kebutuhan anak-anak panti asuhan berupa uang donasi dan sembako. Adapun tema kegiatan adalah “Merangkai cita-cita untuk masa depan”, dimana anak-anak diberi edukasi tentang cita-cita dan bagaimana cara meraihnya. Kegiatan ini dilakukan dengan menaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah setempat.

Kegiatan ini merupakan program kerja dari Himpunan Mahasiswa Vokasi Humas UI, yakni kolaborasi antara Departemen Seni dan Budaya dengan Departemen Pengembangan Karir dan Sosial. Ketua Departemen Seni dan Budaya, Najwa Puteri Dianti, menjelaskan bahwa dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat mengembangkan rasa pengetahuan dan kreativitas sejak dini anak-anak panti asuhan, terutama dalam bidang kesenian. “Melalui kegiatan edukasi dengan tema “merangkai cita-cita untuk masa depan”, kami berharap mereka dapat menggambarkan keinginan dan cita-cita mereka di masa depan,” jelas Najwa.

Para mahasiswa menampilkan presentasi dan video edukasi mengenai pentingnya memiliki dan menggapai cita-cita. Setelah itu, anak-anak panti diminta untuk membuat gambar di karton tentang cita-cita yang ingin diwujudkan, lalu menceritakannya di hadapan teman-temannya. Kemudian, diadakan pula Sesi Apresiasi Unjuk Bakat agar mereka dapat menunjukkan kemampuan, kreativitas, serta meningkatkan keberanian dan kepercayaan diri di hadapan banyak orang.

Ketua Departemen Pengembangan Karir & Sosial, Amelia Sri Melati, menambahkan bahwa melalui kegiatan ini juga dilakukan penggalangan dana. “Melalui penggalangan dana yang kami lakukan secara terbuka, dana yang sudah terkumpul diberikan kepada panti asuhan berupa sembako, new normal kit, dan uang tunai untuk membantu biaya sekolah anak-anak panti,” jelasnya.

Amelia menambahkan, “Dengan adanya kegiatan sosial ini, kita sebagai mahasiswa dapat berbagi ilmu, kebahagiaan, dan manfaat bagi seluruh anak-anak di panti asuhan YBKN Al-Hasyim. Kami berharap semoga kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kepedulian sosial kami sebagai mahasiswa dan menjadi berkah untuk kita semua.”

Ketua Program Studi Hubungan Masyarakat, Pijar Suciati, S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa ia selalu mendukung kegiatan positif yang dilakukan oleh para mahasiswa. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi awal yang baik bagi semangat berbagi dari Himpunan Mahasiswa Vokasi Humas (HM Vokhum) UI. Semoga HM Vokhum akan terus mencetuskan ide-ide kreatifnya dalam menyelenggarakan kegiatan sosial lainnya di masa yang akan datang,” tutup Pijar.

author avatar
Humas Program Pendidikan Vokasi UI
WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!