Bisnis Kreatif

Deskripsi Program Studi

Kualifikasi lulusan Program Studi Bisnis Kreatif akan difokuskan pada tenaga kerja terampil, Kreatif dan bisa beradaptasi dengan yang pergeseran fokus industri Bisnis Kreatif tersebut, yaitu tenaga kerja yang tidak hanya mampu bekerja secara professional akan tetapi memadukan inovasi, menciptakan teknologi dalam mempermudah pekerjaan dan menciptakan lapangan pekerjaan (Jobs Creation).

UU No.12 Tahun 2012 pasal 16 menyatakan bahwa Program Pendidikan Vokasi merupakan Pendidikan Tinggi Program Diploma yang menyiapkan Mahasiswa untuk pekerjaan dengan keahlian terapan tertentu sampai program sarjana terapan. Selanjutnya, Pasal 21 ayat 2 menyatakan bahwa Program diploma menyiapkan mahasiswa menjadi praktisi yang terampil untuk memasuki dunia kerja sesuai dengan bidang keahliannya, sedangkan ayat 6 menekankan bahwa lulusan program diploma berhak menggunakan gelar ahli atau sarjana terapan, dan Lain sebagainya. Mengacu pada rujukan tersebut, maka Progam Studi Bisnis Kreatif Vokasi akan menghasilkan lulusan dengan keahlian terapan dalam bidang Bisnis Kreatif, dengan tingkat pendidikan diploma empat, dan menyandang gelar Sarjana Sains Terapan Bisnis (S.Tr.Bns).

Visi

Menjadi salah satu Pendidikan Bisnis Kreatif terbaik di Indonesia dengan menerapkan Tridharma perguruan tinggi di bidang bisnis kreatif untuk menghasilkan lulusan yang kompeten serta tangguh beradaptasi dengan industri serta menjunjung tinggi etika dan profesionalisme.

Misi

1. Menciptakan standar kurikulum Bisnis Kreatif berbasis capaian pembelajaran, profesional dan berbudi pekerti.
2. Menyelenggarakan pendidikan Sarjana Terapan Bisnis Kreatif yang bermutu tinggi dan relevan dengan perkembangan zaman untuk meningkatkan daya saing profesional SDM Indonesia.
3. Menciptakan iklim kerjasama dengan dunia Industri serta Asosiasi Profesi Bisnis Kreatif dalam meningkatkan kualitas lulusan.
4. Melakukan pembelajaran yang berkelanjutan dan peka terhadap perubahan dunia industri Bisnis Kreatif serta dapat menerapkan metode pemecahan masalah yang tepat.

Kompetensi Lulusan

Secara spesifik maka keterampilan yang akan ditekankan pada lulusan Program Studi Bisnis Kreatif Vokasi UI adalah sebagai berikut: Active Collaborative learningBlended learning dengan kelas digital (e-learning) berbasis MOOCS (Massive open online course system) berupa penetapan mata kuliah dan kompetensi prioritas yaitu problem solving based innovation dan Project business implementation. Mata kuliah unggulan kontribusinya sangat besar dalam capaian pembelajaran dan standard profesi akan ditentukan oleh kompetensi.

Keterampilan Program studi bisnis kreatif dapat dijabarkan sebagai berikut:

  1. Mempelajari dan ahli dalam kreasi, menyediakan fasilitas bagi pelaku ekonomi kreatif untuk kegiatan kreasi seperti ruang kreatif, sarana kreatif, pada lingkup yang lebih luas mendorong terbangunnya klaster kreatif dan inovasi dari siklus manual konvensional ke digital dan transformatif;
  2. Mampu memprediksi dan melakukan proses kegiatan bisnis masa depan, memfasilitasi pelaku ekonomi kreatif memproduksi kreasinya dalam skala usaha yang layak secara ekonomi, dalam bentuk penetapan usaha baru (start-up), akses terhadap permodalan (pembiayaan), akses terhadap sarana/alat produksi, dan penyediaan sumberdaya manusia/teknisi produksi dengan keterampilan yang tinggi;
  3. Mereview dan memantau proses distribusi, memfasilitasi usaha baru ekonomi kreatif untuk mendapatkan akses ke pasar dan menjaga struktur pasar yang memudahkan pendatang baru;
  4. Melakukan Analisa Strategi Pemasaran, membangun pasar (market development) dan membantu pembelajaran pasar (market learning).
  5. Mampu melakukan proses negosiasi dan memfasilitasi terbangunnya repositories bagi produk-produk kreatif yang dimanfaatkan pelaku ekonomi kreatif sebagai sumber inspirasi pada proses kreasi berikutnya.
  6. Bentuk pengembangan diri lainnya tercermin dalam praktik kerja lapangan di Perusahaan kreatif dan wilayah potensial di Desa dan mahasiswa dapat mengembangkan diri melalui pembelajaran langsung di lapangan.

Dosen Profesional

  • Yasa Paramita Singgih
  • Leonika Sari Njoto
  • Muhammad Risyad Ganis
  • Abraham Viktor
  • Muhammad Alfatih Timur
  • Eugenie Patricia Agus
  • Muhammad Iman Usman
  • Gibran Chuzaefah Amsi El Farizy
  • Iwan Kurniawan

Sertifikasi

  • Certified Creativity Professional (CCP)
  • TOEFL / TOEIC

Kegiatan Program Studi

WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!