Komunikasi

Deskripsi Program Studi

Program Studi Komunikasi, Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia adalah program studi yang mempersiapkan dan menghasilkan lulusan yang berkualitas, berintegritas, dan memiliki wawasan dan orientasi kewirausahaan dalam bidang Komunikasi

Visi

Program Studi Komunikasi memiliki Visi Menjadi Pusat Unggulan Pendidikan Vokasional Bidang Komunikasi Di Asia Tenggara.

Misi
1. Memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa dan masyarakat melalui proses pembentukan karakter lulusan yang memiliki tanggung jawab sosial yang tinggi.
2. Menawarkan mata kuliah yang inovatif dan mampu bersaing dengans program diploma lainnya di ASEAN dengan silabus terbaru yang memadukan teori dan praktek yang selaras dengan kebutuhan dunia kerja.
3. Menyediakan staf pengajar terbaik dan berkualitas sesuai dengan bidang yang diajarkan.
4. Mengembangkan kurikulum, silabus, dan bahan ajar sesuai kebutuhan dunia kerja dan standar internasional.

Profil Lulusan

Lulusan Program Studi Komunikasi adalah tenaga madya yang berkualitas, berintegritas, dan memiliki wawasan dan orientasi kewirausahaan dalam bidang Komunikasi.

Tujuan Pendidikan

Tujuan Pendidikan Program Studi Komunikasi adalah:

  1. Menghasilkan lulusan yang berkualitas, berintegritas, dan memiliki wawasan dan orientasi kewirausahaan dalam bidang Komunikasi
  2. Menghasilkan sumber daya akademik yang menguasai ilmu dan keterampilan dalam bidang Komunikasi sehingga mampu melakukan transmisi pengetahuan, sikap, keterampilan dan kultur kerja profesional kepada peserta didik
  3. Menjadi mitra masyarakat dan dunia usaha dalam mendorong pengembangan dan penyelesaian problematika terkait di bidang Komunikasi serta menjawab kompleksitas di masa depan.

Peminatan Komunikasi Penyiaran

Tujuan pendidikan untuk menghasilkan tenaga Ahli Madya Komunikasi di bidang Penyiaran (Broadcasting) yang sanggup melaksanakan pekerjaannya secara praktis mulai dari perencanaan sampai produksi sesuai dengan kebutuhan masyarakat, hukum dan etika profesi.

Peminatan Komunikasi Periklanan

Tujuan pendidikan untuk menghasilkan tenaga Ahli Madya Komunikasi di bidang Periklanan (Advertising) yang sanggup melaksanakan pekerjaannya secara praktis mulai dari perencanaan sampai produksi sesuai dengan kebutuhan masyarakat, hukum dan etika profesi.

Peminatan Komunikasi Hubungan Masyarakat

Tujuan pendidikan untuk menghasilkan tenaga Ahli Madya Komunikasi di bidang Hubungan Masyarakat (Public Relations) yang sanggup melaksanakan pekerjaannya secara praktis mulai dari perencanaan sampai produksi sesuai dengan kebutuhan masyarakat, hukum dan etika profesi.

Bidang Pekerjaan Lulusan

Peminatan Public Relations (Hubungan Masyarakat)

Kini public relations (PR) menjadi salah satu profesi yang banyak diincar oleh para pencari kerja. Menjanjikan penghasilan tinggi dan hampir semua perusahaan yang menerapkan manajemen moderen membutuhkan public relations. Menurut Indira Abidin (Fortune PR), public relations memang mempunyai peran dalam membangun hubungan timbal balik dengan berbagai stake holder. Mereka harus membangun hubungan yang baik untuk mendukung tercapainya tujuan bagi pribadi, organisasi, atau perusahaan.

PR yang bekerja pada sebuah perusahaan biasa disebut inhouse public relations. Peluang karier PR sangat besar dan luas, sejalan dengan modernisasi yang terjadi di segala bidang.

Menurut Indira, selama dua tahun belakangan ini ia banyak menerima proyek berkaitan denganpublic relations. Banyak permintaan yang datang ke Fortune PR. Hampir 30 % dari luar negeri.

Jenjang karier PR contohnya adalah account coordinator, associate, senior associate, consultant, senior consultant, dan principal consultant.

Kisaran penghasilan PR di level pemula sekitar Rp. 3 juta hingga Rp. 5 juta per bulan. Sedangkan penghasilan tingkat senior berkisar Rp. 7 juta hingga Rp. 12 juta. Di level selanjutnya penghasilan mereka bisa mencapai puluhan juta per bulan.

Peminatan Advertising (Periklanan)

Pertumbuhan dunia periklanan di Indonesia per tahunnya 20 %, media untuk beriklan di Indonesia juga turut berkembang. Dan itu memberikan peluang yang bagus bagi perusahaan periklanan, sebab dengan demikian banyak alternatif bagi klien untuk beriklan.

Bidang pekerjaan yang ditawarkan industri periklanan adalah Account Service, Creative, Media, Production, Traffic and Product Management, Research, dan Strategic Planning.

Dalam bidang Account Service, jenjang kariernya diawali dengan Junior Account Executive, lalu naik ke Senior Account Executive, Account Supervisor, Account Manager, dan terakhir Account Director.

Selain beragam tawaran pekerjaan di industri periklanan, ada pekerjaan lain yang ada hubungannya dengan latar belakang pendidikan komunikasi periklanan, yaitu Corporate Communication Specialist, Jurnalis-Ekonomi-Bisnis, Fotografer, Graphic Designer dan Illustrator.

Peminatan Broadcasting (Penyiaran)

Pesatnya pertumbuhan industri televisi di Indonesia, terutama dengan lahirnya banyak stasiun televisi lokal, dapat menjanjikan banyak harapan bagi praktisi Broadcasting. Berkarir di dunia penyiaran dapat meliputi berbagai macam jabatan, antara lain penulis (writer), asisten produser, produser, produser eksekutif, reporter, cameraman, koordinator peliputan dan lain sebagainya.

Menjadi reporter atau jurnalis bisa dikatakan merupakan posisi awal dalam karir jurnalistik di industri TV. Skill sebagai seorang reporter menjadi bekal dasar untuk menapak ke jenjang karir berikutnya, menjadi supervisor bahkan menjadi manager.

MItra Industri

Program Studi Komunikasi bekerjasama dengan berbagai instansi baik itu pemerintahan maupun swasta baik dalam negeri maupun luar negeri untuk peningkatan kompetensi, penyediaan laboratorium, penyaluran lokasi magang. Adapun mitra yang sudah bekerja sama dengan Program Studi Komunikasi antara lain

Perhumas, Aspikom, APPRI, P3I, ISKI, Asosiasi MC Indonesia, ,Pemerintah Kota Bogor, Kementerian Pariwisata, Telkom, CNN, MetroTV, Bigo Live Singapore, IGBS Perancis, MPC Asian Games,

Sertifikasi Profesi Lulusan

Untuk Mahasiswa Program Studi Komunikasi yang telah mengikuti Ujian Sertifikasi Profesi, berikut Gelar Sertifikasi yang akan didapatkan:

Kurikulum

Dibutuhkan Dosen Tetap Program Studi Komunikasi dengan ketentuan sebagai berikut:

Syarat Umum:

  1. Sehat Jasmani dan Rohani;
  2. Usia maksimal 35 tahun;
  3. Pendidikan minimal S2 dari perguruan tinggi terakreditasi A atau luar negeri bereputasi. Diutamakan berasal dari latar belakang pendidikan S1/S2 Komunikasi atau Sosial Humaniora;

Syarat khusus:

  1. Memiliki pengalaman bekerja minimal 5 tahun di industri komunikasi atau bekerja di divisi/departemen yang terkait dengan bidang komunikasi;
  2. Memiliki jaringan di industri yang kuat dengan memiliki rekomendasi dari minimal 3 perusahaan/organisasi yang berbeda;
  3. Diutamakan yang memiliki karya tulisan di media massa/buku/jurnal akademik nasional atau internasional;
  4. Memiliki ketrampilan berbasis teknologi informasi.
WhatsApp whatsapp
Instagram instagram
Email
chat Chat Us!